Berkah Ramadhan,Yayasan Rumah Cinta Qur’an Santuni Anak Yatim Piatu.

Berkah Ramadhan,Yayasan Rumah Cinta Qur’an Santuni Anak Yatim Piatu.

Tangerang,targethukum.com

Bulan suci Ramadhan dijadikan momentum untuk berbagi bersama dengan anak-anak yatim piatu, Yayasan rumah cinta Qur’an memberikan santunan kepada 100 anak yatim piatu dan pembagian 100 paket sembako untuk dhuafa serta lansia, Penyerahan santunan berlangsung di kediaman Kepala Desa Cikasungka, Kecamatan Solear M.Supriyadi, Kamis (23/4/2020).

Kepala Desa Cikasungka, M.Supriyadi mengatakan, santunan diberikan kepada anak yatim dan piatu, pemberian santunan ini bagian dari kepedulian kita terhadap sesama terutama Anak Yatim Piatu dalam rangka menyambut bulan suci ramadhan.

“Semua ini adalah dalam rangka memuliakan anak yatim sesuai dengan anjuran Rasulullah Muhammad SAW. Yang kedua adalah rasa ingin berbagi dan kepedulian dalam rangka memberikan semangat kepada anak yatim agar tetap tabah dan senantiasa bergembira menyambut bulan suci ramadhan,” ucapnya.

Sementara itu, Bidang Sosial Rumah Cinta Qur’an Titi Mariati menjelaskan, Kegiatan ini merupakan cerminan rasa syukur dan wujud rasa empati kepada sesama yang kekurangan kasih sayang orang tua yaitu anak yatim melalui santunan anak yatim ini.

“Mudah-mudahan apa yang kita laksanakan ini mendapatkan keberkahan dari Allah SWT. Anak-anak yatim piatu dan dhuafa merasakan manfaatnya,” ungkapnya.

Titi mengaku kegiatan ini rutin dilakukan setiap tahunnya dalam rangka menyambut bulan suci ramadhan. Kedepan, mudah-mudahan dana yang terkumpul bertambah banyak. Dan bisa kita salurkan langsung kepada yang berhak menerimanya.

“Kita berdo’a semoga tahun depan kita bisa salurkan bantuan sembako lebih banyak lagi dan kita santuni anak yatim lebih dari jumlah saat ini. Insya Allah Pengamalan dari Al-Qur’an yang dilakukan jama’ah Rumah Cinta Qur’an didalam mengeluarkan Zakat, Infaq dan Sodaqoh, tetap Istiqomah. Dan semoga Jamaah Rumah Cinta Qur’an diberikan kesehatan, kemudahan, dan kesuksesan, serta keberkahan didalam kehidupannya. AamiIn ya allah ya Robbalalamin,” harapnya.

Menurutnya, sebaik-baik rumah ialah yang di dalamnya terdapat anak yatim dan disantuni. Sebaliknya, seburuk-buruknya rumah ialah yang di dalamnya terdapat anak-anak yatim dan ditelantarkan.

Untuk diketahui, Yayasan rumah cinta Qur’an Sebagai wadah di bidang sosial, dan bidang kemanusiaan, terus berupaya mendedikasikan program-program pemberdayaan, demi kemaslahatan umat. Salah satunya dengan menyantuni anak yatim.

“Sebaik-baik manusia adalah yang bermanfaat bagi manusia lainnya”

“Ya, menyantuni anak yatim menjadi salah satu fokus utama pada setiap moment Muharam dan menyambut bulan suci ramadhan. Pada Ramadhan mendatang kami mengharapkan dapat bersinergi lagi dalam kegiatan sosial, sehingga mampu membuat mereka terus menjaga senyum kebahagiaan,” tegasnya, kepada wartawan.

Red

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *