Maksimus Lewogete Pemuda NTT Menulis Surat Terbuka Untuk Presiden Joko Widodo

Surabaya, targethukum.com

Rasa kegaguman terhadap kepemimpinan Joko Widodo seorang anak pemuda NTT menulis surat untuk Presiden Republik Indonesia.
Saat dihubungi media kamis (10/12/2020) ia mengatakan ” Surat yang saya tulis ini sebagai bentuk rasa kagum saya dan cita-cita saya sejak kecil yang ingin bertemu dan bertatap muka langsung dengan Presiden RI demi mewujudkan keinginan saya selama saya masih berada dibumi NKRI, semoga Bapak Presiden membaca dan menerima surat saya ini walaupun hanya lewat sebuah media” ungkap Maksimus Lewogete.

Adapun isi surat yang dilayangkan sebagai berikut.

Surabaya, 10 Desember 2020

Kepada
Yang Terhormat Bapak Presiden Republik Indonesia Joko Widodo
Di_
Tempat

Melalui surat ini saya memuji kepada Tuhan Yang Maha Esa semoga Bapak Presiden Republik Indonesia tetap dalam keadaan sehat wallafiat, dimudahkan segala urusannya, dan paling penting semoga Tuhan selalu memberikan anugerah dan petunjuk-Nya.

Tak lupa doa saya untuk seluruh masyarakat Indonesia yang mungkin saat ini banyak menghadapi berbagai isu dan masalah seperti covid-19 yang melanda negri.

Bapak Presiden Joko Wiodo yang dilindungi Tuhan,saya sangat kagum atas prestasi sebagai pemimpin terbaik dunia. Inti sarinya Bapak adalah seorang pemimpin sebagaimana yang digambarkan oleh Sang Ilahi yaitu pemimpin yang amanah, penyayang dan sangat dekat dengan rakyat.

Bapak juga dikenal sebagai pemimpin ikhlas, cerdas mengelola Negara yang begitu seabreg dari berbagai jenis permasalahan yang dihadapi, namun dengan kepiawaian Bapak Jokowi dan keikhlasan dalam pengabdian terhadap tugas negara, akhirnya Bapak mampu membawa Indonesia memperoleh berbagai prestasi baik nasional maupun Internasional.

Beliau juga dikenal sebagai pemimpin yang sangat tegas dan jujur, apalagi yang terkait dengan, suap, money politic, pungli dan masih banyak permasalahan lain.

Jokowi adalah seorang yang bijak ketika ada berbagai isu yang dengan gampang menyerang kedaulatan negara serta menolak semua komitmen-komitmen politik kotor yang hanya mengejar kekuasaan.

Saya sebagai
generasi bangsa sangat bersyukur ternyata Indonesia masih dikaruniai pemimpin yang jujur seperti Bapak.

Rakyat Indonesia pada umumnya berterimakasih yang tak terhingga semoga Tuhan yang membalasnya kepada Bapak Jokowi dengan balasan kemuliaan.

Bapak Presiden Jokowi yang jadi kebanggaan masyarakat saya ingin sedikit membocorkan mimpi saya, sebelum masa kepemimpinan beliau berakhir.

Bapak Jokowi yang saya impikan, mimpi dan angan-angan saya semenjak kecil hanya ingin mau bertemu dengan orang nomor satu di bumi nusantara.
Maka saya atas nama pribadi Maksimus Lewogete putra daerah dari pulau Adonara, Kabupaten Flores Timur, Propinsi NTT sangat ingin bertemu dan berbicang-bincang berbagi ilmu dan pengalaman sebagai seorang pemimpin yang bijak dalam menghadapi berbagai isu politik, hukum,ham budaya dan Ekonomi, sebab saya pribadi adalah salah satu pengaggum gaya kepemimpinan Bapak Jokowi. Mimpi dan cita-cita saya ini, mungkin bagi orang lain hanyalah sebuah dongeng untuk mencari pamor dimata publik. Akan tetapi ini adalah murni harapan dan cita-cita saya ketika saya masih kecil ingin bertemu dengan Presiden Republik Indonesia.
Semoga surat terbuka ini, dapat dibaca dan dilihat oleh beliau sendiri.

Akhir kata mungkin isi surat kurang berkenan dihati beliau, selaku Presiden Republik Indonesia, saya pribadi meminta maaf yang sebesar-besarnya atas tulisan saya yang masih belum sempurna. Semoga sepucuk surat usam ini menjadi berarti dalam hidup.

Hormata Saya

( Maksimus Lewogete )
Contac Person
081236613197

*red

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *