Rotasi Jabatan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan

Jakarta,-targethukum.com

Rotasi pejabat kepaniteraan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan bergulir kembali, ditandai dengan acara pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan dua pejabat yaitu Panitera Muda Pidana Edi Sarwono,SH MH bergeser menjadi Panitera Muda Perdata, sedangkan posisi Panitera Muda Pidana diisi oleh Effi Pujiati, SH.MH yang sebelumnya menjabat sebagai Panitera Muda Pidana PN Bogor.

Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan tersebut dipimpin oleh Ketua PN Jakarta Selatan, Saut MT Pasaribu,SH.MH pada hari Jumat tanggal 4 Nopember 2022 di ruang sidang utama.

Dalam amanat sambutannya, Saut MT Pasaribu,SH.MH mengharapkan agar pejabat yang baru dilantik agar segera menyesuaikan diri dengan lingkungan kerja maupun tupoksi-nya dengan profesional, berintegritas serta selalu berpedoman pada aturan2 yang ada.

Red

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *