Tiga Paguyuban PKL Kawasan Di Sampang, Sukseskan “Jambore Kreativitas UMKM”

SAMPANG,Targethukum.com – Tiga Paguyuban Pedagang Kaki Lima (PKL) di Sampang Madura Jawa Timur menjadi Peserta “Jambore Kreativitas UMKM”

 

Tiga Paguyuban PKL itu Paguyuban PKL Trunojoyo (timur Gor), Paguyuban PKL Monumen (sisi Selatan) dan Paguyuban PKL “Santap Buana Abadi” yang selama ini dikenal mangkal di Wijaya Kusuma (depan Pendopo)

 

Saat dikonfirmasi kamis 20/10 ketiga Pentolan Paguyuban PKL Kawasan itu bertekat akan mensukseskan “Jambore Kreativitas UMKM” di hàlaman Dekranasda mulai jumat 21/10 hingga sabtu 22/10

 

Menurut Elly Wardana Ketua Paguyuban PKL Trunojòyo (Timur Gor Indoor) produk yang akan ditampilkan berupa Aneka Minuman, Kebab dan Burger, Aneka Juz buah, Bakso beranak, Sate, Pecel, Soto daging dan Japanese Food Sushi

 

Mewakili Paguyuban PKL Monumen (sisi Selatan) Robiatul Adawiyah mengungkapkan akan menyajikan menu Ima Juice, Lia Juice, Lia Juice, Fitria Juice, Maya Camilan, Een Pisang Keju, Aira Kebab, Risky Jagung dan Fitria Burger

 

Sedangkan Slamet Riyadi yang di panggil Dhidot Ketua PKL Santap Buana Abadi mengaku akan menyajikan Telur Gulung Bakar, Es Boba dan Kerupuk Sablak, Cilok Citarasa, Ceker dan Sayap pedas, Macaroni telur, Mie ayam ceker spesial Madura, Pentol power switch, Sempol aneka rasa mix, Bebek Songkem dan Goreng, Susu murni dan Rice kebuli, Es Matcha pawon’e mimi dan Jasuke pawon’e mimi

 

Baik Elly Wardana, Robiatul Adawiyah serta Dhidot mengajak masyarakat khususnya para pelanggan untuk membanjiri acara “Jambore Kreativitas UMKM” yang digelar oleh Wahid Foundation Distrik Sampang yang bekerjasama dengan Pemkab melalui Diskopindag serta Dinas Lingkungan Hidup khusus acara Workshop Bank Sampah dan Pameran ptoduk daur ulang TPS 3R. (HK)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *