SAMPANG, Targethukum.com – AKBP Hartono S.Pd MM Kapolres Sampang Madura Jawa Timur mengklarifikasi penilaian seolah olah telah melindungi terduga Pelaku pencurian tabung gas Elpiji 3kg
Klarifikasi tersebut disampaikan saat rilis di pelataran depan Mapolres setempat kamis 10/4 terkait kasus Penganiayaan di salah satu warung yang ada jalur Jalan Lingkar Selatan (JLS) jalan Halim Perdanakusuma
Menurut AKBP Hartono S.Pd MM, pada jumat 4/4 sekitar pukul 10.00 wib terjadi penganiayaan yang dilakukan oleh MS 26 warga Kecamatan Pangarengan teman dari pemilik warung yang kehilangan tabung gas elpiji tersebut terhadap MA 43 warga Kelurahan Rongtengah Sampang
Diungkap, waktu kehilangan tabung gas elpiji itu pemilik warung tidak melaporkan kejadian tetapi berupaya untuk mencari tahu pelaku dan menangkapnya sesuai dengan ciri ciri terduga Pelaku yang diketahui✓Setelah teridentifikasi keberadaan MA terduga Pelaku, pemilik warung bersama MS berusaha menangkapnya
Namun MA berusaha kabur dan melakukan perlawanan hingga akhirnya dapat dilumpuhkan dengan keadaan luka bersimbah darah akibat celurit dari MS, tak terima diperlakukan seperti itu MA melaporkan kejadian penganiayaan tersebut ke Mapolres Sampang”Setelah terduga Pelaku penganiayaan diamankan dan dilakukan pemeriksaan, MS melaporkan balik MA dengan kasus pencurian,” ujar AKBP Hartono S.Pd MM
Masih menurut AKBP Hartono MM, jadi pelaporan tentang kasus penganiayaan lebih awal dari pelaporan kasus pencurian, sehingga ditegaskan berdasarkan keterangan saksi dan kedua terduga Pelaku berikut barang bukti yang diamankan, kedua kasus itu tetap di proses dan keduanya juga sudah ditahan”Jadi pada kesempatan ini saya ingin meluruskan tentang penilaian seolah olah Kepolisian telah melindungi terduga Pelaku pencurian saat mengamankan terduga Pelaku penganiayaan,” tegasnya
Ditambahkan, kedua terduga Pelaku ini akan dijerat dengan pasal 351 ayat 1 dan 2 KUHP dengan ancaman hukuman penjara 5 tahun untuk kasus Penganiayaan dan pasal 363 ayat 1 KUHP dengan ancaman 7 tahun untuk kasus Pencurian.
(HK)