POLRI  

Penandatanganan Fakta Integritas dan Pengambilan Sumpah Penerimaan Terpadu Akpol, Bintara, dan Tamtama Ta. 2025

Kukar ,Targethukum.com- Polres Kutai Kartanegara melaksanakan penandatanganan fakta integritas dan pengambilan sumpah penerimaan terpadu Akpol, Bintara, dan Tamtama Ta. 2025 melalui zoom meeting, pada Jumat (7/3).

Kegiatan ini dihadiri oleh Kabag SDM Polres Kutai Kartanegara Kompol Suparno, perwira Polres, panitia panbanrim Polres Kutai Kartanegara, tim rikmin Disdukcapil Kab. Kutai Kartanegara, tim rikmin Disdik kab. Kutai Kartanegara, dan eksternal.

Pelaksanaan kegiatan ini berjalan dengan aman, tertib, dan lancar. Setelah penandatanganan fakta integritas dan pengambilan sumpah, dilaksanakan pemeriksaan administrasi awal untuk Akpol panbanrim Polres Kutai Kartanegara.

Dengan demikian, kegiatan ini dapat membantu memastikan bahwa proses penerimaan terpadu Akpol, Bintara, dan Tamtama Ta. 2025 berjalan dengan transparan dan akuntabel.

Red

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *